Featured Post

Jogja Farm Jual Kambing

  Cara kambing ternak - bisnis pertanian kambing masih banyak yang merupakan bisnis sampingan dan dilakukan secara tradisional. Ini sangat d...

Cara Mendapatkan Gambar Untuk Postingan Blog

Juragan Bingung | Mungkin kebanyakan dari anda jika mncari gambar untuk postingan blog adalah menggunakan cara yaitu mencari di google, sebenarnya hal tersebut tidak baik khususnya buat adsense dan gambar tersebut pun sudah banyak digunakan oleh blog lain, kenapa? karena itu akan melanggar hak cipta gambar, dengan kata lain, anda membajak gambar.
Walaupun anda cuma mengambil gambar saja dari google, masalah ini akan menjadi masalah besar jika ada gugatan dari si pemilik gambar tersebut. Maka dari itu berhati - hatilah dalam mengambil gambar, jika karena tidak berhati - hati masalahnya akan menjadi besar dan ribet.
Tenang saja, ada banyak situs penyedia gambar di internet dengan gratis dan tidak melanggar hak cipta. Anda tinggal mengambil gambar sesuai kategori tersebut lalu jadikan gambar tersebut untuk postingan blog anda.

Ada sebuah situs yang menyediakan gambar gratis dan tidak melanggar hak cipta, yaitu Flickr. Flickr adalah sebuah situs yang dimiliki oleh yahoo yang menyediakan gambar - gambar gratis dan situs komunias daring. Dimana banyak sekali para blogger yang memanfaatkanya untuk mengambil gambar untuk postingan blognya. Langsung saja simak bagaimana cara mendapatkan gambar untuk postingan blog.

Cara Mendapatkan Gambar Untuk Postingan Blog
1. Masuk dulu ke https://www.flickr.com/search/advanced/
2. Isi dari mulai kata kunci, tipe konten, tipe media, tanggal gambar dan creative commons.
3. Checklist 3 kotak creative commons, seperti gambar berikut.
4. Silahkan anda cari gambar yang anda sukai.
5. Klik kanan pada gambar pilihan anda, dan klik inspect element.
6. Makan anda akan masuk ke Inspector HTML, Klik yang saya merahi dan klik Edit As HTML lihat pada gambar berikut.
6. Kemudian Copy link pada html src='link gambar' , lihat pada gambar berikut.

7. Paste-kan linknya di tab baru browser anda, dan klik kanan lalu klik save image as ... Selesai.

Mohon Maaf jika caranya terlalu rumit dan ribet. Dari cara di atas anda bisa mencari gambar sesuai topik dan kategori. Manfaatkanlah situs Flickr khususnya bagi para blogger, dan anda tidak lagi mencari gambar di google, karena hal tersebut membuat masalah yang sangat besar. Sekian saja pad artikel kali ini semoga bermanfaat.