Featured Post

Jogja Farm Jual Kambing

  Cara kambing ternak - bisnis pertanian kambing masih banyak yang merupakan bisnis sampingan dan dilakukan secara tradisional. Ini sangat d...

Sony Mengambil Alih Olympus

Sony secara resmi akan mengambil alih saham Olympus sebesar 50 milliar Yen Jepang atau senilai US$ 645 Juta ( Rp 6,1 Trilliun ). Menurut kabar yang beredar, Sony mengambil alih Olympus karena ingin terjun di perangkat kesehatan. Nantinya perusahaan gabungan Sony dan Olympus ini akan bekerja sama dalam mengembangkan perangkat kesehatan, dimana Olympus merupakan pembuat lensa endoskopis terbesar didunia dengan penguasaan pasar 70%. Kabarnya Perusahaan gabungan Sony dengan Olympus ini akan mengembangkat perangkat endoskopis dan peralatan medis lainnya.

Kazuo Hirai Selaku Presiden dari Sony menyatakan tekatnya untuk memasuki bisnis peralatan medis tersebut pada April lalu. Investasi oleh Sony ini sekaligus akan meringankan Olympus yang sedang mengalami krisis financial setelah diketahui adanya penggelapan dana internal selama hampir 13 tahun dan baru terbongkar setelah Chief Executive Olympus asal Inggris, Michael Woodford, dipecat dari posisinya saat ia menantang Kikukawa dan dewan direksi soal pembayaran mencurigakan terkait sebuah akuisisi.


Dengan pengambil alihan Olympus oleh Sony, semakin membuat Sony menjadi Raksasa didunia Teknologi seperti yang diketahui sebelumnya Sony telah mengambil alih Hasselblad yang merupakan Produsen Kamera yang luar biasa.